Fungsi Paranet Dari Peneduh Tanaman Hingga Peneduh Rumah Jamur

Plastik Sungkup Untuk Penyemaian Bayam
April 6, 2018
Sukses Bertanam Caberawit Dengan Plastik Mulsa
April 13, 2018

Fungsi Paranet Dari Peneduh Tanaman Hingga Peneduh Rumah Jamur

Pengertian Paranet
Paranet?? Apa itu paranet? Paranet merupakan jaring dari bahan plastik atau nylon untuk peneduh tanaman.
Paranet merupakan salah satu alat yang sangat penting dalam pembudidayaan, pengembangan rumah hijau tanaman yang nantinya akan dibuat.

Jaring paranet ini didesaign khusus sebagai peneduh tanaman sehingga sinar matahari yang masuk tidak berlebih,sebab sebagian tanaman bisa mati apabila terlalu banyak terkena sinar matahari apalagi wilayah yang memiliki cuaca ekstrim.
Umumnya pemakaian paranet ini untuk tanaman yang membutuhkan perawatan khusus.

Manfaat dan Fungsi Paranet

Paranet memiliki fungsi yang amat berbeda dengan jaring atau agronet atau nama lainnya yang sering digunakan dalam pertanian.
Untuk lebih jelasnya berikut adalah penjelasan mengenai fungsi dan manfaat dari paranet :

1. Sebagai pelindung tanaman
seperti yang telah saya jelaskan tadi mengenai fungsi utama dari paranet adalah melindungi tanaman atau tumbuhan yang membutuhkan perawatan yang khusus. Yang dimaksudkan perawatan khusus adalah perawatan yang harus dilakukan supaya tumbuhan yang dibudidayakan bisa tumbuh dengan baik.

2. Mengurangi cahaya sinar matahari langsung
.Tidak semua tumbuhan dan tanaman yang membutuhkan sinar matahari banyak, ada beberapa tumbuhan yang hanya membutuhkan matahari secukupnya, bahkan apabila tumbuhan tersebut terkena sinar matahari yang berlebihan dapat merusak tumbuhan itu sendiri.

Paranet juga memiliki fungsi sebagai penguran sinar UV matahari, karena adap beberapa tumbuhan yang hanya memerlkan sinar matahari secukupnya, contohnya seperti bunga mawar, tanaman strawberry, tanaman tomat, bunga anggrek dan masih banyak untuk lainnya.

3. Bisa dijadikan atap untuk rumah tanaman
dalam membudidayakan tanaman, biasa paktani dan butani tidak tanggung-tanggung mereka membuat rumah tanaman yang dinding dan atapnya terbuat dari paranet. Jadi itu juga merupakan kelebihan yang dimiliki oleh paranet.

Fungsi dari paranet yang seperti biasanya menggunakan paranet dengan tingkat level kerapatan 85%, karena pada tingkat 85% ini intensitas cahaya matahari dapat terhalanag dan air hujan yang turun juga dapat diredam.

Fungsi dan manfaat paranet memang sangat beragam selain untuk peneduh tanaman,paranet juga bisa digunakan untuk meminimalisir air hujan dan bisa diaplikasikan untuk peneduh rumah/cafe.Jika anda sedang membutuhkan paranet dengan spesifikasi sebagai berikut:

* Paranet import :

– Kerapatan 65% dan 85%

– Bahan plastik

– Warna hitam

– Ukuran 3m x 100m

– Ketahanan sekitar 1-2 tahun

* Paranet import bahan nylon :

– Kerapatan 75 %

– Bahan full 100% nylon

– Ukuran 1,8 x 50

– Warna hitam
– Ketahan sekitar 3-5 tahun

* Paranet lokal merk SURYA :

– Bahan plastik

– kerapatan 65%

– Anyaman silang

– Ukuran 3m x 100m

– Ketahanan sekitar 1-2 tahun

*Paranet lokal High Quality merk DRAGON :

– Bahan plastik

– Kerapatan 65% &75%

– Ukuran 3m x 100m
– Ketahan sekitar 3-5 tahun

Anda bisa hubungi kami sebagai salah satu produsen dan distributor terbesar dan berpengalaman di Indonesia. Cukup dengan CALL/SMS/WA 085233925564 / 087702821277 / 081232584950.

selain untuk peneduh tanaman paranet ini juga bisa digunakan untuk pembuatan rumah jamur, jamur merupakan tanaman yang menyukai kelembapan serta suhu udara yng dingin,dalam hal ini paranet merupakan material yang sangat cocok untuk pembutan rumah jamur.

Berikut ini adalah daftar alat dan bahan yang digunakan Untuk membuat rumah jamur yang murah,sederhana,dan pastinya juga maksimal

– Kayu, Pring (bambu) atau bisa juga diganti dengan pipa PVC yang nantinya dipakai untuk membuat kerangka

– Plastik UV, plastik ini digunakan untuk melindungi tanaman dari terkena air hujan
– Paranet, paranet digunakan untuk mengurangi intensitas cahaya matahari, sirkulasi udara, penutup atap dan bisa juga digunakan sebagai dinding. ( bagusnya paranet yang berukuran 65% – 85 % )
– Alat – alat perlengkapan lainnya, seperti lem, paku, palu, tali, dan lain sebagainya.

Cara Membuat Rumah jamur Menggunakan Paranet

Tentukan lokasi pembuatan dengan ukuran yang cukup luas dan mudah dijangkau untuk membuat rumah jamur lebih baik di halaman rumah.
Membuat ukuran rumah jamur yang sesuai (menyesuaikan dengan lokasi pembuatan)
Membuat kerangka untuk rumah (bisa dalam bentuk kerangka rumah atau melengkung)
Apabila Anda membuat kerangka rumah dengan model yang melengkung maka gunakanlah pipa PVC.
Setelah kerangka selesai, tutuplah atap dan dinding atau buatlah dinding dengan menggunakan paranet.
Jangan lupa kosongkan paranet untuk menjadi pintu masuk bisa juga paranet digunaan sebagai pintu)
Lalu pakai paku, lem, dan tali untuk memperkuat ikatan paranet pada kerangka yang telah di sesuaikan sebagai perekat.
Setelah selesai, buatlah rak sebagai penyimpanan tanaman, atur dan tatalah rak agar terlihat rapih dan mudah dijangkau.
Selesai.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda. Jangan lupa baca juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *